Pada tanggal 23 Februari 2016 bertempat di istana Negara telah dilakukan upacara pelantikan anggota dewan pengawas serta jajaran direksi BPJS Kesehatan maupun BPJS Ketenagakerjaan Periode 2016-2021. Pelantikan tersebut dituangkan dalam SK Presiden nomor 24P/2016 dimana untuk keduakalinya Prof. Dr. dr. Fachmi Idris, M.Kes. terpilih menjadi direktur Utama BPJS Kesehatan dan Bpk. Agus susanto di percaya untuk menduduki kursi direktur BPJS ketenagakerjaan. Berikut ini Susunan lengkap dewan pengawas dan direksi BPJS Kesehatan 2016;
Dewan Pengawas Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Masa Jabatan Tahun 2016-2021
- Chairul Radjab Nasution, Ketua Dewan Pengawas
- Sri Hartati, Anggota Dewan Pengawas
- Michael Johannis Latuwael. Dewan Pengawas
- Roni Febrianto, Anggota Dewan Pengawas
- Misbahul Munir, Anggota Dewan Pengawas
- La Tunreng. Anggota Dewan Pengawas
- Karun. Anggota Dewan Pengawas
Keanggotaan Direksi Badan Penyelenggara Jaminan sosial Kesehatan Masa Jabatan Tahun 2016-2021:
- Fachmi ldris, Direktur Utama
- Kemal Imam Santoso, Direktur
- Bayu Wahyudi, Direktur
- Maya Amiamy Rusady. Direktur
- Andayani Budi Lestari, Direktur
- Mira Anggraini, Direktur
- Mundi harmo, Direktur
- Wahyuddin Bagenda, Direktur
Berikut ini susunan lengkap dewan pengawas dan direksi BPJS Ketenagakerjaan 2016-2021
Dewan Pengawas
- Guntur Witjaksono dari unsur Pemerintah (Ketua)
- Syafri Adnan Baharuddin dari unsur Pemeritah
- Eko Darwanto dari unsur Pekerja
- Rekson Silaban dari unsur Pekerja
- M Aditya Warman dari unsur Pemberi Kerja
- Inda D Hasman dari unsur Pemberi Kerja
- Poempida Hidayatulloh dari unsur Tokoh Masyarakat
Direksi
- Agus Susanto (Direktur Utama)
- Krishna Syarif
- Evi Afiatin
- Enda Ilyas Lubis
- Amran Nasution
- Sumarjono
- Naufal Mahfudz
demikian daftar dewan pengawas dan direksi BPJS Kesehatan serta dewan pengawas juga direksi BPJS ketenagakerjaan periode 2016-2021 yang baru saja dilantik di istana presiden. BPJS periode baru ini mengemban tugas berat untuk memperbaiki sistem yang pada periode sebelumnya banyak mendapat kritikan, semoga kedepannya BPJS mampu menjadi mitra kesehatan yang lebih profesional dan memberikan banyak manfaat bagi kesehatan seluruh rakyat Indonesia.
Sumber BPJS-online